Pameran Baduy Badminton Open, Diharapkan Dapat Tingkatkan Kunjungan Wisatawan ke Lebak

RANGKASBITUNG – Event pameran Baduy Badminton Open (BBO) yang diselenggarakan Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Lebak diharapkan mampu meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kabupaten Lebak.

Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Kabupaten Lebak Ade Sumardi saat membuka secara resmi pameran Baduy Badminton Open( BBO) di Alun-alun kota Rangkasbitung, Senin (1/07/2019).

Ade Sumardi mengatakan, disamping menjadi ajang untuk memasyarakatkan olahraga bulutangkis dan meningkatkan prestasi para atlit Kabupaten Lebak, acara ini juga dinilai menjadi sarana untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kabupaten Lebak, sesuai dengan visi misi Bupati Lebak, yaitu menjadikan Kabupaten Lebak sebagai destinasi wisata unggulan nasional berbasis potensi lokal.

“Untuk itu, selain fokus di bidang olahraga. Kita juga tawarkan semua objek wisata yang ada di Kabupaten Lebak, tawarkan semua produk-produk kita, tawarkan kuliner kuliner kita,” ucapnya.

Ade berharap, momen ini juga dapat dimanfaatkan oleh para pelaku bisnis di Kabupaten Lebak. Terutama para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang tergabung dalam komunitas Lebak Ekonomi Kreatif.

“Ya, momen ini harus dimanfaatkan dengan baik oleh para pelaku UMKM. Agar masyarakat maupun wisatawan yang berkunjung ke bazar atau pameran dapat melihat dan mengetahui hasil produk lokal kita,” katanya.

Lebih lanjut, Ade menambahkan, kedepannya event yang menggabungkan olahraga dengan bisnis dan budaya ini harus dijadikan agenda tahunan, dengan harapan dapat meningkatkan wisatawan ke Kabupaten Lebak.

Sementara itu, Ketua KNPI Kabupaten Lebak Samsu Rijal mengatakan, bahwa antusias dari para atlet di dalam maupun diluar daerah sangat luar biasa. Terhitung kurang lebih 500 peserta yang mendaftar dalam ajang Baduy Badminton Open ini, bahkan dua di antaranya merupakan peserta yang berasal dari luar negeri yaitu, India dan Thailand. (Omat).